Image of Hubungan Usia Ibu Dan Status Gravida Pada Ibu Hamil Dengan Kejadian Preeklamsia Di Wilayah Kerja Puskesmas Mojo Kabupaten Kediri Tahun 2017

Skripsi

Hubungan Usia Ibu Dan Status Gravida Pada Ibu Hamil Dengan Kejadian Preeklamsia Di Wilayah Kerja Puskesmas Mojo Kabupaten Kediri Tahun 2017



ABSTRAK

Arista, Sicilia. 2018. Hubungan Usia Ibu Dan Status Gravida Pada Ibu Hamil Dengan Kejadian Preeklamsia Di Wilayah Kerja Puskesmas MojoKabupaten Kediri Tahun 2017.

Preeklampsia dan komplikasinya adalah kondisi yang serius yang mempengaruhi ibu hamil dan bayi dan penyebab kematian tiga sampai lima ibu dan sekitar 500 dan 600 bayi di Inggris setiap tahun (Wylie & Bryce, 2010). Menurut Confidental Enquiries into Maternal and Child Health (CEMACH) tahun 2010 terdapat 14 kematian berhubungan dengan preeklamsia atau eklamsia.Puskesmas Mojo memiliki angka kejadian preeklamsia tertinggi di Kabupaten Kediri pada tahun 2017 yaitu dengan 33 kasus. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui hubungan usia ibu dan status gravida pada ibu hamil dengan kejadian Pre Eklampsia di Puskesmas Mojo tahun 2017. Desain penelitian ini adalah study korelasi dengan pendekatan subjek case-control.Populasi dalam penelitian inimenggunakan data rekam medik semua ibu hamil di Puskesmas Mojo Kabupaten Kediri sebanyak 1406. Dengan menggunakan teknik sampling simpel random sampling didapatkan sampel sebanyak 52 data ibu hamil. Pengumpulan data penelitian ini menggunakan study dokumentasi yaitu dengan melihat rekam medik, hasil penelitian dianalisis menggunakan uji chi square. Hasil analisis bivariatdidapatkan nilai p = 0,004 (p < 0,005) artinya terdapat hubungan antara usia ibu hamil dengan kejadian preeklampsia,Hasil analisis bivariatdidapatkan nilai p = 0,540 (p > 0,05) artinyatidak terdapat hubungan antara status gravida ibu hamil dengan kejadian preeklampsia Kesimpulan dari penelitian ini yaitu terdapat hubungan antara usia ibu hamil dengan kejadian preeklampsia,tidak terdapat hubungan antara status gravida ibu hamil dengan kejadian preeklampsia.

Kata kunci :Kehamilan, Preeklampsia, Status gravida, Usia ibu


Ketersediaan

SKRD4AP17321175026SKRD4A.0050-1 618.2 Kod h Rak-SripsiPERPUSTAKAAN PRODI KEBIDANAN KEDIRI (Rak Skripsi)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
SKRD4A.0050
Penerbit Poltekkes Kemenkes Malang - Prodi Kebidanan Kediri : Kediri.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
618.2
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this