Image of Peran Bidan Sebagai Pelaksana Asuhan Persalinan Dalam Penerapan Inisiasi Menyusu Dini Di RS Aura Syifa Kabupaten Kediri

Skripsi

Peran Bidan Sebagai Pelaksana Asuhan Persalinan Dalam Penerapan Inisiasi Menyusu Dini Di RS Aura Syifa Kabupaten Kediri



ABSTRAK

Prastiwi, Dio 2018. Peran Bidan Sebagai Pelaksana Asuhan Persalinan Dalam Penerapan Inisiasi Menyusu Dini Di RS Aura Syifa Kabupaten Kediri.
\

Inisiasi menyusu dini atau permulaan menyusui dini adalah bayi mulai menyusu sendiri segera setelah lahir, dengan cara membiarkan bayi melakukan kontak kulit ibunya, setidaknya selama 1 jam segera setelah lahir. Peran bidan sebagai pelaksana asuhan persalinan merupakan kunci utama dalam keberhasilan inisiasi menyusu dini. Penelitian ini dilakukan di ruang bersalin RS Aura Syifa Kabupaten Kediri.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peran bidan sebagai pelaksana asuhan persalinan dalam penerapan inisiasi menyusu dini di RS Aura Syifa Kabupaten Kediri.
Desain dalam penelitian ini adalah deskriptif. Populasinya adalah 15 orang, dan 14 sampel dipilih menggunakan teknik Purposive sampling. Data dikumpulkan dengan menggunakan lembar observasi dengan metode observasi terstruktur. Variabel dalam penelitian ini peran bidan sebagai pelaksana asuhan persalinan dalam penerapan inisiasi menyusu dini. Data dikumpulkan dengan lembar observasi. Data disajikan dalam bentuk tabel menggunakan data kualitatif.
Hasil menunjukkan sebagian besar responden memiliki peran yang baik dalam penerapan inisiasi menyusu dini sebanyak 13 responden (93%). Disimpulkan bahwa peran bidan baik dalam penerapan inisiasi menyusu dini di RS Aura Syifa Kabupaten Kediri. Diharapkan bidan dapat mempertahankan komitmen dalam asuhan kebidanan persalinan terutama pada penerapan inisiasi menyusu dini.

Kata Kunci : Pelaksana Asuhan Persalinan, Inisiasi Menyusu Dini, Peran Bidan.

ABSTRACT

Prastiwi, Dio, 2018. The Role of Midwife As A Childbirth Executor In Implementing Early Breastfeeding Initiation At Aura Syifa Hospital Kediri District.

Early breasting initiation (early initiation ) or the first period of early breasting is a baby start breasting by him/her self soon after birth, by allowing a baby to do contact with his/her mom’s skin, at least an hour after birth soon. The role of midwife as the doses of natal care is the main key in succeeding early breasting initiation. The study was done in the natal room of Aura Syifa Hospital Kediri District. The purpose of this study was to find out the role of midwife as the dose of natal care in applying early breasting initiation in the Aura Syifa Hospital Kediri District.
This research was descriptive design. Population was 15 persons and 14 samples were taken and selected by using purposive sampling technique. The data were collected using observation sheet with structured observation. Variable in this study was the role of midwife as the doses of natal care in applying early breasting initiation Data analysis was presented in the form of tables using qualitative data.
The results was showed most of respondents have good role in applying early breasting initiation as 13 (93%). The conclusion from this study was midwife have a good role in applying early breasting initiation in Aura Syifa Hospital Kediri District. Hopefully midwife could keep commitment in natal midwifery care especially in applying early breasting initiation.

Keywords: a childbirth executor, early breasting initiation, midwife role.


Ketersediaan

SKRD41402460018SKRD4.0074-1 618.2 Pra p Rak-SkripsiPERPUSTAKAAN PRODI KEBIDANAN KEDIRI (Rak Skripsi)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
SKRD4.0074
Penerbit Poltekkes Kemenkes Malang - Prodi Kebidanan Kediri : Kediri.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
618.2
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this