Detail Cantuman
Advanced Search
SKRIPSI
Hubungan Intensitas Menyusu Dengan Perubahan Berat Badan Neonatus Di Wilayah Kerja Puskesmas Ngadi Kabupaten Kediri
ABSTRAK
Pospitaningrum, Wahyu Dinda. 2024. Hubungan Intensitas Menyusu Denga Perubahan Berat Badan Neonatus di Wilayah Kerja Puskesmas Ngadi Kabupaten Kediri. Skripsi, Pembimbing utama : Rahajeng Siti Nur Rahmawati, M.Keb ; Pembimbing pendamping Koekoeh Hardjito, S.Kep.Ns,M.Kes.
Bayi baru lahir akan mengalami penurunan berat badan di minggu pertama karena mengalami kelebihan cairan ekstraseluler yang diekskresikan, Selanjutnya berat badan bayi harus mengalami penambahan berat badan pada minggu kedua sekitar 140-200 gram. Agar bayi mengalami kenaikan berat badan solusi yang dapat diberikan adalah dengan memberikan intensitas menyusu yang sesuai. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan intensitas menyusu dengan perubahan berat badan neonatus di Wilayah Kerja Puskesmas Ngadi Kabupaten Kediri. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode penelitian observasional yang bersifat analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi semua ibu yang memberikan ASI pada bayinya usia 14 hari sebanyak 32 ibu yang menyusui. Sampel penelitian ini adalah sebanyak 30 orang menggunakan teknik simple random sampling. Instrument penelitian ini menggunakan lembar kuesioner. Teknik analisis data menggunakan uji Exact Fisher. Hasil penelitian menunjukkan bahwa diperoleh nilai p-value = 0,000 < 0,05 maka H1 diterima sehingga ada hubungan intensitas menyusu dengan perubahan berat badan neonatus di Wilayah Kerja Puskesmas Ngadi Kabupaten Kediri.
Kata kunci : Intensitas Menyusu, Perubahan Berat Badan, Neonatus
Ketersediaan
| SKRD4P17321203034 | SKRD4.0412-1 618.2 Pos h Rak-Skripsi | PERPUSTAKAAN PRODI KEBIDANAN KEDIRI (Rak-Skripsi) | Tersedia |
Informasi Detil
| Judul Seri |
-
|
|---|---|
| No. Panggil |
SKRD4.0412
|
| Penerbit | Poltekkes Kemenkes Malang - Prodi Kebidanan Kediri : Kediri., 2024 |
| Deskripsi Fisik |
-
|
| Bahasa |
Indonesia
|
| ISBN/ISSN |
-
|
| Klasifikasi |
618.2
|
| Tipe Isi |
-
|
| Tipe Media |
-
|
|---|---|
| Tipe Pembawa |
-
|
| Edisi |
-
|
| Subyek | |
| Info Detil Spesifik |
-
|
| Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain






