Image of Hubungan Dukungan Suami Terhadap Perilaku Ibu Menyusui Dalam Pemberian Air Susu Ibu (ASI) Di Wilayah Kerja Puskesmas Bawangan Ploso Kabupaten Jombang

SKRIPSI

Hubungan Dukungan Suami Terhadap Perilaku Ibu Menyusui Dalam Pemberian Air Susu Ibu (ASI) Di Wilayah Kerja Puskesmas Bawangan Ploso Kabupaten Jombang



ABSTRAK

Listyanti, Rizka Silvia. Hubungan Dukungan Suami terhadap Perilaku Ibu Menyusui dalam Pemberian Air Susu Ibu (ASI) di Wilayah Kerja Puskesmas Bawangan Ploso Kabupaten Jombang

Menyusui merupakan salah satu cara yang paling efektif untuk menjamin kesehatan dan kelangsungan hidup anak. Pada sebagian ibu yang tidak paham tentang cara menyusui yang benar, kegagalan menyusui sering dianggap sebagai problem pada anaknya saja. Masalah utama rendahnya pemberian ASI Eksklusif di Indonesia adalah Pengaruh faktor sosial budaya, Kurangnya pengetahuan ibu hamil, keluarga, dan masyarakat. Keterlibatan suami dalam pemberian ASI ini akan memberi motivasi ibu untuk menyusui. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis Hubungan Dukungan Suami terhadap Perilaku Ibu Menyusui dalam Pemberian Air Susu Ibu (ASI) di Wilayah Kerja Puskesmas Bawangan Ploso Kabupaten Jombang. Desain penelitian adalah analitik korelasi, dengan pendekatan Cross Sectional. Populasinya adalah Ibu nifas menyusui di wilayah kerja Puskesmas Bawangan Ploso sebanyak 36 orang, dan besar sampel 34 orang menggunakan teknik sampling Simple Random Sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan Analisis data dengan menggunakan Uji Korelasi Chi Square. Hasil pengujian Chi Square menunjukkan Adanya Hubungan Dukungan Suami terhadap Perilaku Ibu menyusui dalam Pemberian Air Susu Ibu (ASI) di Wilayah Kerja Puskesmas Bawangan Ploso Kabupaten Jombang dengan korelasi koefisian yang kuat. Berdasarkan penelitian ini diharapkan untuk pelayanan kesehatan harus lebih meningkatkan kegiatan promosi kesehatan tentang pentingnya ASI Eksklusif dengan sasaran ibu menyusui dan suami sehingga suami dapat berperan aktif dalam mendukung ibu mensukseskan program ASI Eksklusif.

Kata kunci : Dukungan Suami, Perilaku Ibu Menyusui

ABSTRACT

Listyanti, Rizka Silvia. The Husband Support Relationship Againts the Behavior of Mothers Breastfeeding in the Provision of Breast Milk in the Work Area Puskesmas Bawangan Ploso District Jombang.

Breastfeeding is one of the most effective ways to ensure the health and survival of the child. In some mothers who do not understand the proper way to breastfeed, the failure of breastfeeding is often regarded as a problem for the child alone. The main problem of low exclusive breastfeeding in Indonesia is the influence of socio-cultural factors, the lack of knowledge of pregnant women, families, and communities. The involvement of husbands in breastfeeding will motivate mothers to breastfeed. The purpose of this study is to analyze the relationship of Husband Support to Breastfeeding Mother's Behavior in Breast Milk (ASI) in Work Area of Puskesmas Bawangan Ploso of Jombang Regency. The research design is analytic correlation, with Cross Sectional approach. The population of this study were all breastfeeding mothers in the work area of Bawangan Ploso Puskesmas as many 36 people, and a sample of 34 people by using the sampling technique Simple Random Sampling. File collection using questionnaires and Data analysis using Chi Square Correlation Test. Chi square test results indicate the existence of Husband Support Relationship to Breastfeeding Mother's Behavior in Breast Milk (ASI) in Work Area Puskesmas Bawangan Ploso District Jombang with strong coefficient correlation. Suggestions for health services should further enhance health promotion activities on the importance of Exclusive Breast Milk with the target of breasfeeding mothers and husbands so that husbands can play an active role in supporting the mother to succeed exclusive breastfeeding program.

Keywords : Husband support, Behavior of Mothers Breasfeeding


Ketersediaan

SKRD4AP17321175006SKRD4A.0032-1 618.2 Lis h Rak-SripsiPERPUSTAKAAN PRODI KEBIDANAN KEDIRI (Rak Skripsi)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
SKRD4A.0032
Penerbit Poltekkes Kemenkes Malang - Prodi Kebidanan Kediri : Kediri.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
618.2
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this